Tuesday, November 22, 2022

Bahaya Menggunakan AC Bagi Kesehatan Tubuh

AC atau Air Conditioning merupakan salah satu alat elektronik yang sudah tak asing lagi ditelinga, sudah banyak rumah-rumah di Indonesia yang menggunakan alat pendingin ruangan satu ini, selain bisa membuat ruangan menjadi sejuk dan dingin, penggunaan AC pun tidak membutuhkan jumlah listrik besar.

Namun kamu perlu tahu, selain memiliki manfaat ternyata AC juga memiliki beberapa efek negatif bagi kesehatan tubuh, terutama bagi kamu yang kesehariannya dilakukan di ruangan ber-AC. Berikut beberapa bahaya jika kamu berada di ruangan ber AC secara terus-menerus bagi kesehatan tubuh:

designed by Upklyak - Freepik.com

1. Alami Gangguan Reproduksi

Perlu kamu ketahui bahwasanya pada beberapa produk AC mungkin terkandung senyawa phthalates didalamnya, senyawa ini banyak sekali ditemukan pada beberapa produk seperti sabun, sampo, parfum, cat kuku, dan bahkan pada plastik. Untuk plastik sendiri senyawa ini berguna untuk membuat plastik menjadi fleksibel dan kokoh.

Apabila tubuh terlalu lama berinteraksi dengan senyawa phthalates maka kemungkin besar akan menyebabkan masalah pada sistem reproduksi dan kehamilan.

2. Dehidrasi 

Cara kerja AC adalah dengan cara menyerap suhu panas pada udara di dalam ruangan lalu melepaskan panas tersebut keluar ruangan. Pada proses kerja ini AC juga akan menyerap kelembapan udara secara besar-besaran lalu membuangnya melalui saluran pembuangan air. Untuk itu jika ruangan menggunakan AC terutama pada suhu rendah maka ruangan akan terasa semakin kering.

Pada ruangan kering tubuh akan sangat mudah mengalami dehidrasi, pada sebagian orang mereka tidak akan menyadarinya, dan ini akan berakibat kepada kesehatan tubuh terutama organ kulit dan ginjal.

3. Alergi

Jika kamu memiliki kulit cenderung sensitif hindarilah ruangan yang ber AC, AC akan membuat ruangan menjadi dingin dan kering, dan faktor inilah yang bisa mengakibatkan munculnya alergi kulit berupa iritasi dan gatal-gatal.

4. Gangguan pernapasan 

Paparan terhadap suhu dingan AC yang terjadi secara terus menerus dapat mengganggu kinerja hidung dan tenggorokan kita. Kondisi ini dapat menyebabkan terjadinya penyumbatan pada saluran pernapasan dimana terjadinya inflamasi pada membran mukosa hidung, inflamsi merupakan salah satu pertahanan tubuh guna menghangatkan udara dingin yang masuk melalui hidung agar udara dingin tidak merusak organ paru-paru. AC juga mempengaruhi kesehatan paru-paru, jika kamu memiliki riwayat penyakit paru-paru maka hindari berlama-lama di ruangan ber AC.

5. Kerusakan kulit

Karena AC dapat membuat udara didalam ruangan menjadi kering, maka kulit yang terlalu lama terpapar langsung dengan udara AC akan mudah kehilangan elastisitasnya dan menjadi kering. Kulit dengan kondisi kering akan mengakibatkan banyaknya sel kulit menjadi mati yang pada akhirnya mengakibatkan beberapa masalah kulit seperti gatal, bersisik, dan bercak.

6. Infeksi

Saat kita berada didalam ruangan ber AC bersama dengan orang yang sedang sakit, maka kemungkinan kita tertular penyakit yang sama sangatlah besar. AC akan membuat udara menjadi dingin sehingga bakteri dan virus lebih bisa bertahan lebih lama, selain itu AC juga membuat udara dalam ruangan berputar sehingga memudahkan bakteri bermigrasi dari satu orang ke orang lain.

7. Mengganggu Kesehatan Mata

Sebuah studi penelitian membuktikan bahwasanya jika seseorang terlalu lama dan sering berdiam di dalam ruangan ber-AC maka dapat mengalami gganggu kesehatan indra penglihatan.

Kamu bisa saja terjangkit konjungtivis dan blepharitis, penyakit yang menyerang radang selaput dan berpotensi membuat mata kita menjadi buta.

8. Kenaikan berat badan

Ketika berada didalam ruang ber AC bisa menimbulkan tubuh menjadi malas untuk bergerak, serta mengakibatkan kalori makanan yang tersimpan dalam perut hanya sedikit yang terbakar. Selain itu udara yang dingin dapat mengakibatkan orang lebih cenderung untuk banyak makan dan minum.

Sebuah hasil studi dalam jurnal Food Science and Nutrition berteori, bahwa teknologi modern seperti AC, membantu menjaga tubuh kita dalam "zona termoneutral." Ini merupakan kisaran suhu di mana tubuh tidak harus bergerak agar tetap nyaman.

Guna menurunkan sederet bahaya menggunakan AC, beberapa tips bisa kamu coba seperti selalu rajin membersihkan AC baik bagian dalam maupun luar, buka jendela dan pintu sesering mungkin agar udara baru dengan banyak kandungan oksigen bisa masuk, pastikan ruangan ber AC bersih dari debu dan kotoran, dan terakhir adalah matikan AC jika cuaca dingin dan tidak ada orang didalam ruangan.